![]() |
Foto ; Pemkot Tangerang |
Hallo Tangerang - Tangerang, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah meninjau langsung
proses pelaksanaan vaksinasi hari kedua bagi pelajar SMP dan SMA di Kota
Tangerang, Kamis (2/9).
Berlangsung di Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang,
pelaksanaan vaksinasi mendapat respons positif dari para pelajar. Hal ini
terlihat dari banyaknya para pelajar yang datang mengikuti vaksinasi secara kondusif.
Arief mengatakan vaksinasi ini menjadi salah satu upaya
Pemerintah Kota Tangerang untuk membentuk herd immunity dengan menargetkan
ribuan pelajar di Kota Tangerang.
"Hari ini targetnya sekitar 7.500 pelajar, pagi ini
baru satu setengah jam saja sudah tervaksinasi 1.100 pelajar," kata Arief
dalam keterangan tertulis, Jumat (3/9/2021).
Melalui Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Arief menyampaikan
pihaknya sedang mempersiapkan pelaksanaan pembelajaran tatap muka di Kota
Tangerang. Salah satunya dengan meninjau pelaksanaan PTM di wilayah lain.
"Kemarin saya meninjau pelaksanaan PTM untuk Sekolah
Dasar di Jakarta, di Jakarta pun masih tahap penyesuaian karena memang
anak-anak sudah lebih satu setengah tahun tidak belajar tatap muka,"
ujarnya
Terkait pelaksanaan PTM, Arief menyebut protokol kesehatan
dan kekebalan komunal di sekolah menjadi dua hal terpenting. Selain itu,
sekolah perlu memiliki beberapa assesment agar dapat melakukan PTM.
Saat ini, Arief menyampaikan dinas pendidikan juga tengah
melakukan asesmen ulang di berbagai sekolah. Hal ini dilakukan guna
meminimalisir risiko penularan virus atau munculnya klaster baru saat PTM.
"Assesment-nya sedang kami sempurnakan, dari kunjungan
kemarin ke sekolah di Jakarta ternyata salah satu assesment-nya di dalam kelas
tidak boleh menggunakan AC, jendelanya tidak boleh ada gorden dan banyak
lagi," ungkapnya
"Dinas Pendidikan sedang melakukan asesmen ulang ke
sekolah-sekolah, jadi kami mau seaman mungkin dan seminimal mungkin
resikonya," tambahnya.
Oleh karena itu, Arief berharap orang tua murid dapat
melaksanakan vaksinasi untuk menyempurnakan kekebalan komunal di sekolah maupun
di lingkungan masyarakat.
"Saya harap nanti para pelajar juga bisa mengajak orang
tuanya untuk melakukan vaksinasi, karena untuk melaksanakan PTM tidak hanya
pelajarnya saja yang harus divaksin tapi guru, petugas sekolah dan orang tua
juga harus sudah divaksin," pungkasnya.
Sumber : detik.com